Cara Mengatasi Berbagai Bug Di Infinix Hot S3
Cara Mengatasi Berbagai Bug Di Infinix Hot S3 - Infinix yang menjadi brand hp terbaru yang hadir di Indonesia kali ini menghadirkan kembali produk unggulannya yang terbilang cukup bagus dan banyak membuat masyarakat Indonesia menginginkan untuk meminang smartphone keren satu ini.
Smartphone yang memiliki nama HOT S3 ini merupakan smartphone pertama Infinix yang menggunakan processor dengan chipset Qualcomm yakninya Snapdragon 430. Dengan performa yang didukung oleh chipset Qualcomm membuat infinix kembali dilirik oleh banyak pengguna setelah sebelumnya menggunakan chipset Mediatek yang dinilai kurang menggiurkan dan meningkatkan kualitasnya.
Berikutnya pada hp ini ada dibekali juga dengan kamera yang tidak main-main, dengan resolusi 13MP untuk kamera utama pada bagian belakang, serta 20MP untuk kamera kedua pada bagian depan sebagai keunggulan pada sektor Selfienya.
Dengan berbagai keunggulan yang ada, tentunya Infinix HOT S3 akan memiliki kekurangannya juga. Didukung oleh XOS Hummingbird versi 3.0 dan mungkin akan ada lagi update berikutnya, Infinix HOT S3 dirasa masih memiliki beberapa bug yang harus di perbaiki.
1. LED Notifikasi
Sebenarnya LED Notifikasi yang ada pada Infinix HOT S3 ini awalnya berjalan normal, namun ada beberapa kendala yang akan timbul jika kita melakukan update atau pembaruan sistem, kebanyakan pengguna yang melakukan pembaruan sistem akan mengalami masalah pada LED notifikasinya.
Adapun masalah yang muncul adalah tidak hidupnya LED Notifikasi ini setelah pembaruan sistem, ataupun hanya menyala salah satu warna saja, dan mungkin juga akan selalu menyala salah satu warna tanpa henti, dan juga berkedipnya LED Notifikasi secara terus menerus.
Hal ini tentu akan membuat pengguna merasa terganggu dan merasa kurang puas dengan bug ini.
2. Hotspot yang terbaca dan dihubungkan dengan device lain, Namun tidak terkoneksi ke internet / limited access.
Untuk permasalahan satu ini saya rasa hanya akan ada beberapa pengguna kurang beruntung saja yang merasakannya, baik itu telah melakukan update ataupun belum sama sekali, pasti ada pengguna Infinix HOT S3 yang mengalami masalah satu ini termasuk saya sendiri.
Awal penggunaan Infinix HOT S3 selama 2 hari, saya sudah merasakan permasalahan ini, karena memang untuk menulis artikel disini saya menggunakan hotspot dari android yang saya pakai, dan kendala itu muncul ketika menggunakan hotspot dari si Infinix HOT S3 ini.
Hotspotnya memang bekerja dan nyala, dan ketika dihubungkanpun bisa, namun hal tersebut menjadi membuat saya kesal karena internet dari hotspot saya tersebut tidak terbaca atau dilaptop hanya muncul No Internet Connection atau Limited Access, begitu pula dengan device lain seperti hp.
3. Tethering dari Infinix HOT S3 ke PC/Laptop Limited Access
Dan selanjutnya hal yang saya rasakan dari bug yang ada di Infinix HOT S3 ini adalah Tethering USB nya yang limited access pada perangkat PC/Laptop padahal internet yang saya gunakan lancar dan bahkan sangat cepat.
Sama halnya dengan penggunaan Hotspot, selain menggunakan Hotspot saya juga sering kali menjadikan Android yang saya pakai (salah satunya Infinix HOT S3) untuk menjadi modem melalui mode Tethering USB.
Namun kendala muncul ketika Tethering USB sudah terkoneksi dengan PC/Laptop, tapi malah yang muncul No Internet Connection atau Limited Access seperti layaknya menggunakan Hotspot tadi.
Lalu, bagaimana cara mengatasi bug yang ada di Infinix HOT S3 ?
Setelah saya mencari solusi dari berbagai sumber dan banyak pengguna lainnya yang memakai device yang sama yakni Infinix HOT S3, akhirnya saya menemukan solusi untuk permasalah bug ini.
Dari beberapa saran yang saya dapatkan, kebanyakan mengatakan untuk melakukan Reset Pabrik, dan sayapun dengan berat hati harus melakukan hal ini karena merasa jengkel dengan bug yang ada dan juga penasaran dengan solusi tersebut berhasil atau tidak.
Setelah saya melakukan Reset Pabrik seperti yang disarankan untuk melakukan hal itu akhirnya Infinix HOT S3 saya menjadi normal secara keseluruhan, dan setiap bug yang ada menjadi hilang.
Lalu, bagaimana cara untuk reset pabrik di Infinix HOT S3 ?
Untuk melakukan Reset pabrik yang bisa anda lakukan adalah dengan beberapa tahapan sederhana yang akan saya berikan pada bagian dibawah ini.
- Masuk kepengaturan pada Infinix HOT S3 anda.
- Kemudian pilih menu Sistem.
- Dan pilih Setel Ulang.
- Selanjutnya pilih Reset ke setelan Pabrik.
- Kemudian pada tombol dibawah tekan Reset Ponsel.
- Lalu masukan pola atau sandi yang ada di Infinix HOT S3 anda.
- Selanjutnya lakukan konfirmasi reset pabrik.
- Infinix HOT S3 anda akan melakukan reset ke setelan pabrik secara otomatis.
Dilihat dari cara untuk mengatasi berbagai bug yang ada pada Infinix HOT S3 ini, tampaknya akan lebih dianjurkan bagi pengguna baru untuk melakukan reset pabrik terlebih dahulu sebelum menggunakan Smartphone dari Infinix ini, karena akan memungkinkan tidak adanya bug yang terjadi dan penggunaanpun akan semakin dinikmati.